top of page

Tempat Gathering Di Bogor Ini Bergaya Offroad Abiiisss

  • Writer: Admin
    Admin
  • May 1, 2017
  • 2 min read

tempat gathering di bogor

Penyedia layanan wisata offroad mungkin sudah banyak kita jumpai diberbagai pelosok tanah air terutama Bandung dan Bogor, Tapi resort dengan track offroad didalamnya mungkin baru bisa kita jumpai di Jeep Station Indonesia (JSI) Resort. Tempat gathering di bogor yang membelah lembah hijau yang membentang ini memiliki jalur offroad permanen yang dibangun di dalam kawasan resortnya. Fasilitas penyewaan kendaraan offroadnya sudah tentu telah disiapkan untuk melengkapi layanannya.


Jeep Station Indonesia (JSI) resort sebagai tempat gathering di Bogor yang layak untuk dipertimbangkan menjadi lokasi acara perusahaan anda sangat mudah diakses. Lokasinya terletak di Jl. Cikopo Selatan KM 5, Pasir Muncang, Kel. Sukagalih Mega Mendung, Bogor - 16770. Silahkan klik disini untuk buka peta lokasinya.


tempat gathering di bogor

Sensasi bermalam di JSI Resort serasa tengah menginap di dalam kontainer-kontainer yang ditumpuk di tengah lembah hijau membentang luas. Exterior salah satu jenis roomnya memang sengaja dibuat menyerupai kontainer. Tapi interiornya begitu nyaman layaknya kita tengah bermalam di hotel saja. Gladiator room, salah satu jenis kamar tempat gathering di bogor ini dibuat begitu artistik menyerupai tumpukan kontainer dengan warna-warni menarik.


Fasilitas di Gladiator room ini sama seperti fasilitas di hotel lain. Bed yang nyaman dilengkapi dengan sofa, Fasilitas TV kabel, AC serta water heater membuat nyaman para tamu tempat gathering di bogor ini.


tempat gathering di bogor

Jenis room lain yang tersedia pada salah satu tempat gathering di bogor ini adalah villa rubicon. Bangunannya terdiri dari dua lantai dengan nuansa kayu. Villa Rubicon terdiri dari dua jenis. Villa dengan 1 kamar tidur dan 2 kamar tidur. Semua jenis Villa Rubicon memiliki ruang tamu, ruang makan dan ruang dapur sendiri. TV kabel, AC dan water heater tetap menjadi penambah kenyamanan bermalam disini.


Selain Gladiator dan Rubicon, tersedia pula beberapa jenis kamar berbentuk tenda-tenda eksklusif dengan kenyamanan tetap serasa sedang bermalam di kamar hotel. Atau bagi anda yang ingin merasakan nuansa lebih tualang, tersedia camping ground yang juga dilengkapi dengan tenda-tenda dome untuk bermalam.


jeep station indonesia

Layaknya sebuah resort yang bisa digunakan sebagai tempat gathering di bogor ini, JSI Resort memiliki fasilitas kolam renang yang cukup memadai dan terletak berdampingan dengan ruang restaurant sehingga memudahkan anda untuk order makanan dan minuman saat tengah berenang-renang ria.


Beberapa area lapangan terbuka juga tersedia disana dan dapat digunakan sebagai spot untuk berkegiatan luar ruang. Disamping itu, jalur offroad permanen juga menghampar di dalam area resort dan dapat digunakan baik dengan menyewa kendaraan offroad yang ada disana ataupun membawa kendaraan offroad milik anda sendiri.


Mau melihat tempat gathering di bogor ini melalui udara ? klik aja video di bawah ini.


Jangan ketinggalan pula untuk menyimak tempat gathering di bogor lainnya dengan keunikan nuansa alang-alang.


 
 
 

Comments


Baca Juga :

Cari Arsip Artikel

  • Grey LinkedIn Icon
  • Grey Facebook Icon
  • Grey Twitter Icon
  • Grey Google+ Icon
  • Grey YouTube Icon
  • Grey Instagram Icon
bottom of page